Ocean News - Setelah tes pramusim MotoGP di sirkuit Sepang, Malaysia, Danilo Petrucci bongkar rahasia Ducati Desmosedici GP18.
Meski berada di tim satelit, Petrucci memang mendapatkan spek motor terbaru seperti pembalap tim pabrikan.
Enggak heran kalau dia mendapat pasokan motor terbaru yang membuatnya sumringah.
Petrucci membongkar keunggulan GP18 dibandingkan GP17.
Dengan santai, Petrucci bilang tidak ada banyak perbedaan dibandingkan tahun lalu.
Namun, pernyataan Petrucci selanjutnya patut diwaspadai oleh para rival Ducati.
"Dengan GP18, kami lebih mudah mencatat waktu yang cepat. Jadi meski Anda melakukan sedikit kesalahan, motor tetap bisa dapat racing line yang baik," ujarnya."Ini bagus, karena kadang saat balap kami cari garis berbeda, mengerem
lebih lambat, mengerem lebih dalam... Motor ini mempermudah Anda
mengeksplorasi limit. Dengan GP17, lebih sulit," tambah pembalap Italia
ini.
Bukan cuma itu, cengkraman roda depan di GP18 juga lebih baik dari model sebelumnya.
"Di motor baru ini kami bisa melepas rem lebih cepat. Cengkraman ban dan perpindahan arah motor juga lebih baik. Kami bisa lebih tenang berkendara dengan motor ini," tutur Petrucci.
Para rival juga harus lebih waspada karena sejatinya GP17 sendiri masih sangat kompetitif.
Buktinya, Jack Miller yang baru menunggangi GP17 bisa langsung beradaptasi dan cepat di Sepang.

No comments:
Post a Comment