Penyematan nama CB itu sendiri dijelaskan Toshiyuki Inuma, President Director PT AHM karena ingin diseragamkan dengan penamaan global untuk motor sport telanjang.
“Motor sport naked Honda secara global itu selalu menggunakan nama CB, oleh karena itu kami sekarang menyematkan nama CB pada generasi kedua Verza ini,” ujar Inuma di JiExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (20/2/2018).
“Kami ingin memperkuat kebanggan konsumen memiliki motor sport
fungsional dengan brand CB sebagai brand sport global Honda,” kata pria
asal Jepang itu.
Sementara itu, menurut Inuma motor ini juga sangat terpengaruh oleh konsep CB1300, terutama dari sisi konsep desain yang tradisional.
Sementara itu, menurut Inuma motor ini juga sangat terpengaruh oleh konsep CB1300, terutama dari sisi konsep desain yang tradisional.
"Pada saat kami melakukan perencanaan, kami mempelajari sangat dalam dimana kami memiliki banyak beragam konsumen, sampai pada akhirnya kami putuskan seperti ini," ucap Inuma.
Sumber :Kompas
No comments:
Post a Comment